28.10.08

Sayembara menulis artikel internet berhadiah buku

  • Pin It!

270tiptrikXP Perkembangan internet saat ini sangat pesat. Bahkan, dalam hitungan detik sebuah informasi di internet bisa berubah. Sayangnya, tidak semua orang tahu mengenai hal ini. Meskipun, tiap hari mereka berhadapan dengan internet. Untuk berbagi pengalaman dalam berinternet, saya mengajak Anda untuk menulis sebuah artikel (how to) yang bertemakan internet. Jika tulisan Anda menarik dan orang lain belum atau jarang yang mengetahuinya, saya akan memberikan sebuah buku yang berjudul "270 Tip & Trik Mengoptimalkan Windows XP" sebanyak 5 buah untuk 5 buah artikel yang saya pilih. Bentuk tulisannya dalam bentuk langkah demi langkah seperti artikel yang saya muat di blog ini.

Persyaratan:

  1. Tulisan orisinil dan tidak pernah dimuat di media, buku, atau blog orang lain.
  2. Topiknya hangat (up to date) dan belum semua orang tahu.
  3. Langkah demi langkah wajib disertai gambar.
  4. Panjang artikel tidak lebih dari 5 halaman A4, Times New Roman 12, dan 1.5 spasi.
  5. Artikel menjadi milik www.sudarma.info dan akan diposting di blog ini.
  6. Artikel dikirim dalam bentuk dokumen (.doc) disertai identitas ke email darma@sudarma.info.

Sayembara ini, saya buka sampai tanggal 30 November 2008. Pengumuman pemenang, akan saya muat di blog ini pada tanggal 1 Desember 2008.

Mari perkaya ilmu dengan mengamalkannya.

0 komentar:

Jangan asal komentar, ya...

Mohon isi komentar ini sesuai dengan topik yang diberikan. Jika ada pertanyaan, mohon menyantumkan alamat email yang valid, karena saya tidak akan menjawab di blog ini. Jawaban pertanyaan akan saya balas ke email.
"Oh ya, Anda ingin belajar bikin web hanya dengan 4 langkah mudah? Saya rekomendasikan belajar di sini. Khusus pemula & langsung praktek online."
Terima kasih.