21.2.12

MyDragonFly: Nangkap Capung di Samsung Galaxy

Pertamakali mencoba, bingung bagaimana cara menangkap capung di MyDragonFly. Setelah melihat iklannya di TV, langsung dicoba, ternyata bisa. Jika kebetulan Anda pun merasakan hal yang sama, berikut ini cara menangkap capung di MyDragonFly.

1. Cari dan instal MyDragonFly di Samsung Apps. Jalankan MyDragonFly.

clip_image002

2. Daftar lalu login. Tunggu proses login.

clip_image004

3. Tap Catch.

clip_image006

4. Gerakkan handphone maupun tablet sampai capungnya keluar. Arahkan bidikan ke capung lalu hentakkan ke depan untuk menangkapnya.

clip_image008

Setelah tertangkap, ada pilih Release untuk melepaskan kembali, Gift, maupun sharing di Facebook dan Twitter.

clip_image010

Saya mencoba sharing ke Facebook. Sebelum tahap ini, Anda akan diminta login dan mengizinkan aplikasi terpasang di Facebook Anda.

clip_image012

17.2.12

Update otomatis aplikasi android

Setiap ada perubahan pada sebuah aplikasi pada Android ataupun yang lainnya, kita akan mendapatkan notifikasi untuk melakukan update. Untuk meningkatkan kinerja dan keamanan pada aplikasi tersebut, kita harus senantiasa mengupdatenya. Supaya tidak merepotkan, atur saja supaya aplikasi menjalankan update secara otomatis. Caranya sebagai berikut.

Buka daftar aplikasi yang terinstal di My Apps. Pilih salah satu aplikasi.

clip_image002

Geser ke bawah sampai menemukan Allow automatic updating.

clip_image004

Centang pilihan tersebut.

clip_image006

Jika ada fitur baru, aplikasi tersebut akan otomatis diupdate sehingga kita tidak perlu repot melakukannya.

6.2.12

Google Docs versi offline di Android

Di era cloud computing, kita bisa menyimpan semua dokumen di internet. Dengan demikian, kita bisa mengaksesnya kapan saja dan dimana saja, dengan berbagai perangkat yang terhubung ke internet, baik laptop, komputer, handphone, maupun tablet. Kita tidak perlu khawatir lagi ketika semua perangkat yang kita gunakan rusak. File yang kita simpan di internet, masih bisa kita buka selama kita atau siapapun belum menghapusnya.

Salah satu media penyimpanan di internet adalah Google Docs. Di sini, kita bisa menyimpan file Word, Excel, PowerPoint, pdf, dan lain-lain. Untuk mengaksesnya, tentu perlu koneksi internet. Namun, kini sudah bisa dibuka secara offline. Jadi, ketika koneksi internet terputus, kita masih bisa membukanya.

Jika Anda pengguna perangkat android, kini aplikasi Google Docs bisa dibuka secara offline di perangkat tersebut. Tentu saja, Anda harus mengupdate terlebih dahulu bila ingin menggunakannya. Jika Anda baru menginstal, otomatis sudah bisa menggunakan opsi offline.

Kali ini, saya akan mencobanya di Samsung Galaxy Y. Caranya sebagai berikut.

  • Buka Google Docs.
  • Buka folder tempat menyimpan dokumen Anda.

clip_image002

  • Tap dropdown menu lalu tap Make offline.

clip_image004

  • Tunggu proses sampai ada keterangan Offline di bawah file.

clip_image006

Saat koneksi internet terputus, kita masih bisa membuka file tersebut.